Peringati HUT Kemerdekaan RI ke 79, PT Semen Tonasa Gelar Gowes Santai Merdeka

    Peringati HUT Kemerdekaan RI ke 79, PT Semen Tonasa Gelar Gowes Santai Merdeka
    PT Semen Tonasa mengadakan kegiatan "Gowes Santai Merdka" pada Minggu, 25 Agustus 2024.Dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79,

    PANGKEP - PT Semen Tonasa mengadakan kegiatan "Gowes Santai Merdka" pada Minggu, 25 Agustus 2024.Dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79,

    Acara yang dikemas dalam suasana santai ini, dimulai dari Kantor Perwakilan Semen Tonasa di Makassar dan berakhir di Kantor Pusat PT Semen Tonasa, tepatnya di pelataran Koperasi Karyawan Semen Tonasa (Kopmart), dengan jarak tempuh sekitar 60 km.

    Kegiatan gowes ini diikuti lebih dari 70 peserta yang merupakan bagian dari komunitas Passapedana Tonasa. Para peserta dilepas secara langsung oleh Direktur Operasi PT Semen Tonasa Mochamad Alfin Zaini bersama GM Production Planning & Control Yosi Reapradana, menandai dimulainya perjalanan yang penuh semangat, kebersamaan dan canda tawa.

    Dalam sambutannya, Direktur Operasi PT Semen Tonasa Mochamad Alfin Zaini menyampaikan, "Gowes Santai Merdeka ini merupakan bentuk kebersamaan dan semangat sportivitas dalam menyambut Hari Kemerdekaan. Kami berharap kegiatan ini dapat mempererat silaturahmi antara karyawan dan masyarakat sekitar."

    Kegiatan ini disponsori oleh beberapa mitra perusahaan, termasuk Semen Tonasa, Tonasa Lines, Biringkassi Raya, PT Kokoh Kuat Terpercaya, dan PT Jaya Mas Utama, Pihak Perbankan serta didukung oleh Kerukunan Istri Karyawan Semen Tonasa (KIKST).

    Sepanjang rute, peserta melewati tiga check point di mana mereka berkesempatan mencicipi berbagai makanan dan minuman untuk menjaga stamina. Rute ini dirancang tidak hanya untuk menantang fisik, tetapi juga untuk memberikan pengalaman yang menyenangkan dan penuh kebersamaan.

    Selain itu, kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak terkait yang turut serta memberikan dukungan dan memeriahkan acara ini. Kehadiran mereka menambah semangat para peserta untuk menyelesaikan perjalanan hingga garis finish di Pangkep.

    Dengan suksesnya kegiatan Gowes Santai Merdeka ini, PT Semen Tonasa berharap dapat terus memberikan kontribusi positif melalui berbagai kegiatan yang bermanfaat bagi karyawan serta masyarakat.( Sabri/ Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Lomba Warnai Peringatan HUT RI ke 79, Kadis...

    Artikel Berikutnya

    Sebelum Menuju Daftar di KPU, Ribuan Tim...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Kapolda Papua Kerahkan Satgas Operasi Damai Cartenz untuk Kejar Pelaku Kekerasan Bersenjata di Yalimo
    Satgas Yonif 715/Motuliato Bagikan sembako kepada Masyarakat di Puncak Jaya, Papua
    Panglima TNI Terima Kunjungan Kehormatan Kepala Staf Gabungan Angkatan Bersenjata RRT
    41 Personil DPD JNI Kabupaten Pangkep Dilantik, Resmi Diketuai Herman Djide
    Wakil Bupati Pangkep Syahban Sammana  Cebur di Pinggir Laut, bersama Forkopimda Kompak Tanam Mangrove
    Jelang Pemilu 2024, Wakapolsek Tondong Tallasa Ipda Syaifuddin Ajak Masyarakat Bangun Sinergitas Lahirkan Pemilu Aman dan Damai
    Naik Setingkat Lebih Tinggi Kapolsek Liukang Tangaya Ikuti Upacara Kenaikan Pangkat Di Lapangan Apel Polres Pangkep
    Tingkatkan Minat Baca Al-Qur'an, Kapolsek Ma'rang Iptu Rahmaniah:  Anggota Polsek Marang Sumbang Al-Qur'an dan Iqro Untuk TPA Binaan
    Direktur Operasi PT Semen Tonasa Mochamad Alfin Zaini Sambut Kunjungan Kerja Rombongan Anggota Komisi D DPRD Provinsi Sulsel
    Dukung Pembangunan Nasional, Semen Tonasa Gandeng Distributor dan Toko Mitra
    Lahan Tidur di Kecamatan Tondong Tallasa Berpotensi, Herman Djide: Pemanfaatan Perlu Dukungan SDM
    Pastikan Proses Pemeriksaan Kesehatan Berjalan Lancar Sesuai Prosedur, Bawaslu Pangkep Lakukan Pengawasan Langsung 
    Ciptakan Kamtibmas Kondusif, Kapolsek Ma'rang Pimpin Patroli Bersama TNI-Polri
    Bangun Kebersamaan, Bhabinkamtibmas Polsek Minasatene  Gotong Royong Bersama Warga Angkat Rumah
    Kapolsek Labakkang Iptu Aidil Akbar Beri Arahan Kamtibmas Kepada Siswa SMPN 1 Labakkang 
    Acara Anti Mager, Bupati Pangkep bersama Ketua PKK Nurlita Kunjungi Diva Bandeng Presto
    Sambut HUT Polisi Lalulintas ke-68, Kasat Lantas Polres Pangkep Iptu Jumadi Sasar  Warga di Perkampungan Beri  Bantuan Masyarakat Kurang Mampu
    Akibat Banjir Jalan Poros, Kasat Lantas Iptu Jumadi Bersama Anggota Sibuk dan Turun langsung Lakukan Pengaturan Lalulintas
    Peringati HUT TNI ke 79, Kodim 1421/Pangkep Kolaborasi Baznas Gelar Hasanuddin Peduli Anak Sekolah Wilayah Kodim 1421/Pkp Ta 2024

    Tags